Baik Sekali
Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika adalah program Studi yang menyelenggarakan pendidikan sarjana terapan gizi yang mampu bersaing dan bersanding serta menguasai teknologi dengan profesional dan beraklhak mulya. Prodi sarjana terapan gizi menjadi satu satunya program studi penyelenggara pendidikan untuk level sarjana terapan Gizi di Provinsi Aceh. Program studi ini memiliki dosen dengan kualifikasi Doktoral dan Magister yang merupakan lulusan dari perguruan ternama Di Indonesia sebagai bentuk menyediakan tenga pengajar yang mampu memberikan pemahaman dan ilmu gizi yang sesuai dengan perkembangan zaman dan mampu bekerja sama dalam bidang pendidikan, penelitan dan pengabdian masyarakat .
Lulusan Prodi Sarjana Terapan Berhak menyandang Gelar STR.Gz dengan profile lulusan sebagai:
Pembelajaran pada Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika di tempuh dalam delapan semester atau empat tahun. terdiri dari 143 SKS yang tersebar termasuk Praktek Kerja Lapangan di Rumah sakit dalam mempelajari manajmeen asuhan Gizi Klinik dan manajemen sisitem penyelenggaraan makanan Instiusi/massal.. PKL di Puskesmas dan Dinas Kesehatan dan Juga Di Masyarkat untuk memberikan pengalaman kerja bagi peserta didik. Pelaksanaan Magang dan juga Kampus merdeka merdeka belajar juga mengusung konsep IDUKA sehingga menghasilkan lulusan yang lenih siap untuk menyambut dunia Kerja